Sabtu, 23 Mei 2009

Politikus memilih: Surga atau Neraka?

Saat sedang menyeberang seorang Presiden tertabrak truk dan tewas seketika. arwahnya tiba di akhirat di pintu masuk dia bertemu malaikat."selamat datang di akhirat ,"sambut malaikat."sebelum kamu masuk ke dalam ada sesuatu yg harus kamu lakukan,karena kita kesulitan menentukan memasukanmu ke surga atau neraka."
"ga masalah,biarkanlah saya masuk,"kata presiden. "saya bisa saja membiarkanmu masuk,tapi saya punya perintah dari yg di atas. Begini deh saya akan mengajakmu untuk tinggal 24 jam di neraka lalu 24 jam di surga,setelah itu tentukan kamu mau tinggal dimana."
"Wah..bener nih kalau begitu saya mau di surga deh," jawab presiden. "maaf tapi kita punya peraturan," kata malaikat. lalu malaikat mengantar presiden menggunakan lift ke bawahhhhhhhhhhh...bawahhh..bawah banget. pintu lift terbuka, presiden menemukan dirinya berada di tengah lapangan golf besar berwarna hijau, di depannya ada sebuah club,orang-orang yg pernah bekerja padanya berdiri di depan club tersebut. semuanya terlihat sangat bergembira dan mengenakan baju yg bagus-bagus. mereka berlari kearah presiden memeluknya, & berbagi cerita mengenang masa-masa bahagia mereka semasa bekerja dengan sang presiden. Presiden bermain golf bersama mereka, lalu menghadiri jamuan makan malam menyantap lobster,Caviar & minum red wine, sambil makan presiden berbincang-bincang dengan iblis yg ramah,humoris & intelektual. tanpa terasa kini waktunya untuk pergi, semua melambaikan tangan pada sang presiden sementara lift menuju ke atassss..atasss...atas..banget.
"Ok sekarang saatnya mengunjungi surga" kata malaikat. Di surga presiden menikmati alunan piano indah,bernyanyi,berkumpul dengan group,berbincang-bincang dengan penghuni disana. Tanpa terasa 24 jam berlalu sudah dan malaikat datang menjemput.
"Ok,sekarang kamu telah merasakan 24 jam di neraka & 24 jam di surga, sekarang kamu putuskan mau tinggal dimana." Presiden berfikir semenit lalu memutuskan: "well...saya bingung mengatakannya, menurut saya surga sangat nyaman,tapi saya pikir lebih baik saya tinggal di neraka saja."
Lalu malaikat mengantarkannya ke lift menuju ke bawahhh..bawahh..bawah banget. Pintu lift terbuka disebuah tanah besar yg tandus,gersang dan penuh dengan sampah yg bau. dia melihat teman-temannya mengenakan baju compang-camping memunguti sampah dan memasukannya dalam tas pelastik berwarna hitam. lalu iblis menghampirinya dan mencekik leher nya. "Saya..tidak mengerti," tanya presiden. "Kemarin saya kesini ada lapangan golf hijau yg besar,lobster,caviar,red wine..semuanya senang-senang,sekarang semua teman-teman saya kelihatan menderita."
Lalu iblis menatap presiden, sambil tersenyum berkata, "Kemarin kita sedang berkampanye. Sekarang kamu telah memilih kita!"

Taxi

Seorang Wanita memberhentikan taxi.
- Ke airport pak
sepuluh menit kemudian si supir melihat wanita melalui spion dan bilang:
- wah non, wanita hamil ketiga yg saya anter ke airport hari ini.
- Bapa becanda,saya ga hamil.
- Ya....nyampe airport juga belom non.

Kacang Nenek

Hari minggu disuruh jagain nenek,kasian nenek tinggal sendirian.
Nenek : Trimakasih ya cu dah temenin nenek
Cucu : Ga papa ko nek..lagian emang lg ga kmana-mana juga kok.
Nenek : Oh ya, tuh di ruang tamu ada kacang mede dalam toples
Cucu : Kacang mede nek..ok
Cucu : Enak bener nih kacang nek,aku abisin ya..
Nenek : Abisin...nenek ga makan kacang ko cu.
Nenek : Kalo mo minum ambil sendiri aja di kulkas ya cu...
Cucu : Iya...
Cucu : Loh nek di freezer ada coklat silverquen mede,minta ya...
Nenek : Jangan cu...kalo mau ambil kacang mede nya aja, coklatnya buat nenek,soalnya gigi nenek ini kan udah ompong biasanya nenek cuma emut2 coklatnya,kacang medenya nenek simpen.

Jumat, 22 Mei 2009

Interview

Hrd : Pernah bekerja sebelumnya?
Pelamar : Belum Pak, baru lulus
Hrd : Keberatan bekerja lembur?
Pelamar : Tidak...saya siap lembur
Hrd : Berapa gaji yg kamu harapkan..?
Pelamar : Ya..sesuai standar aja Pak.
Hrd : Bisa bahasa Inggris..?
Pelamar : Bisa... pak, fluently malah!
Hrd : Ok, sekarang coba katakan: "aku tinggal dengan keluargaku(in eanglish!)"
Pelamar : "I don't have a family in eanglish".

Lowongan Kerja

Walk in Interview

PT.Jalan Sehat
Butuh Runing Coordinator

- Pria/Wanita
-Min D3 Maraton/Jojing
-Tidak punya kendaraan
-Sehat jasmani
-Menyukai pekerjaan lapangan
-Menyukai tantangan
-Bersedia ditempatkan di Medan 1 hari, Aceh 2 hari, Bali 1 hari
Ada Jejak Karir.


URGENTLY REQUAIRED..!!

Perusahaan Keamanan berkembang pesat Membutuhkan:

Polisi Komplek
persyaratan:
- Pria
- Kuat
- Tangguh
- Berwibawa
- Penyabar
- Tahan banting
- Siap kerja lembur
Job desk :
Polisi Tidur


Selasa, 19 Mei 2009

Filosofi menikah berdasarkan film

Ini pendapatnya seorang sepupu yg sudah menikah menurut dia:
Masa-masa pacaran adalah masa-masa yg paling indah kesehariannya selalu dipenuhi bunga, dan nyanyian yang indah seperti filmnya 50first date,serendipity,atau bahkan Romeo & Juliet cuma akhirnya good ending. setelah pacaran berlanjut ketahapan serius maka menikahlah lalu dapet anak satu. mulai mikirin asuransi kesehatan,pendidikan tu anak belum lagi susu apa lagi kalo anak nya rakus budget susunya bisa berkalilipat & itu harus! ambientnya mulai berasa seperti Die hard 1. tanpa perencanaan tiba-tiba munculah anak kedua WAAAAA!! sequel Die Hard 2 pun berlanjut dengan full action. belum lagi sebagai seorang pegawai biasa bayak lagi lah masalah gila setiap harinya, apa lagi kalo tanpa perencanaan lagi-lagi muncul anak ketiga....maka episode film seri Band Off brothers dimulai. wakakakak..tp itu kan kata sepupu gw.

Selasa, 05 Mei 2009

"Anak adopsi"

Sepasang suami istri memiliki seorang putri berumur dua tahun. pada suatu malam sebelum tidur ia berdoa:
"Tuhan.. lindungilah Papa,mama, nenek dan selamat tinggal kakek" lalu esok harinya sang kakek meninggal dunia.
minggu selanjutnya menjelang tidur ia berdoa lagi:
""Tuhan lindungilah Papa,mama, dan selamat tinggal nenek" lalu esok harinya sang nenek meninggal dunia.
minggu selanjutnya lagi menjelang tidur ia bedoa lagi:
"Tuhan lindungilah Mama & selamat tinggal Papa.." betapa kagetnya papa mendengar doa itu keesokan harinya papa sangat ketakutan sampe keringat dingin, sepanjang jalan menuju kantor ia selalu melihat kiri,kanan,atas ,bawah, papa merasa seperti diikuti oleh seseorang, saat mendekati rumah papa berlari sekilat mungkin menerobos pintu masuk dan terkejut melihat mama tiba-tiba muncul dari balik pintu masuk. "ah mama bikin kaget aja!!" teriak papa, "papa yg bikin kaget!!" jawab mama dengan marah. "ada apa sih pa.. bikin hari ini makin aneh aja?", "memang hari ini ada kejadian apa ma??" tanya papa penasaran. "iya tadi pagi tuh.. si adul tukang koran langganan kita ga ada angin engga ada badai tiba-tiba aja jatuh trus meninggal"